Blue Screen of the Dead |
Nah, untuk menyelesaikan permasalah Blue Screen, kita harus tahu apa arti dari kode - kode tersebut.pada kesempatan kali ini, saya akan memberi tahukan arti serta Penyebab Terjadinya Blue Screen. disimak ya.. :)
IRQL_NOT_LESS_OR_EQUAL (0X0000000A)
Penyebabnya :
- Ketidakcocokan driver hardware yang terinstall di komputer
- VGA card anda belum atau driver yang terinstall tidak cocok.
- Driver Audio card yang tidak cocok atau tidak terpasang dengan benar.
Solusi :
- Pastikan install driver hardware anda yang sesuai.
- coba copot dan pasang ulang VGA card serta Audio card anda, pastikan telah terpasang dengan benar
NTFS_FILE_SYSTEM atau FAT_FILE_SYSTEM (0X00000024) atau (0X00000023)
Penyebabnya :
- Terdapat kerusakan di partisi atau file systemnya. namun bukan berada di hardsik.
Solusi :
- Coba periksa apakah kabel SATA/ IDE hardisk telah terpasang dengan benar.
- cek partisi dengan chkdsk
UNEXPECTED_KERNEL_MODE_TRAP (0X0000007F)
Penyebabnya :
- Overheat ( suhu pada komputer terlalu panas )
- Overclocking yang berlebihan
- Processor yang corrupt
- BIOS yang corrupt
Solusi :
- matikan Komputer terlebih dahulu.
- cek apakah sistem pendingin atau kipas bekerja dengan baik
- tambahkan komponen pendingin
DATA_BUS_ERROR
Penyebab :
- Slot atau memory ( RAM ) terdapat kerusakan
Solusinya :
- Coba periksa dan ganti RAM dengan yang baru
PAGE_FAULT_IN_NONPAGED_AREA
Penyebabnya :
- Terjadi kerusakan pada hardware, utamanya pada Memory (RAM), VGA, dan memory pada processor (L2 cache)
INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE
Penyebabnya :
- Posisi Jumper pada hardisk yang salah
- Driver IDE controller yang salah
- Virus Boot sector
Solusinya :
- periksa kondisi kabel IDE
- bersihkan virus pada boot sector
- atur jumper pada hardisk
VIDEO_DRIVER_INIT_FAILURE
Penyebabnya :
- Terjadinya kesalah pada saat installasi driver VGA anda
Solusi :
- Instal ulang driver VGA anda, pastikan dengan driver yang sudah ter-update
BAD_POOL_CALLER
Penyebabnya :
- Kesalahan pada saat installasi OS ( biasanya terjadi pada Windows XP)
Solusi :
- Pastikan kaset CD installer XP tidak rusak atau corrupt
Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat Anda dapat berkontribusi dengan mengeklik tautan di bawah ini:
Donasi Sekarang
Komentar